Keuntungan Belajar Bahasa Inggris Online
Tidak sedikit lembaga kursus yang menyediakan les bahasa Inggris secara online. Terlebih lagi di masa pandemi beberapa waktu lalu, di mana aktivitas untuk bepergian sangat dibatasi. Pada akhirnya muncul ide untuk belajar bahasa Inggris secara daring.
Bahasa Inggris memang sangat diperlukan saat ini. Baik untuk keperluan pekerjaan, bisnis maupun pendidikan, setiap orang rupanya cukup penting untuk memahami dasar-dasar bahasa global ini.
Terdapat beberapa manfaat dari mengikuti les bahasa Inggris onliine yang akan dibahas lebih mendalam pada artikel ini.
Keuntungan Mengikuti Les Bahasa Inggris Online
1. Waktunya lebih fleksibel
Keuntungan yang sangat bisa dirasakan dari belajar bahasa Inggris online adalah waktu yang cukup fleksibel. Pada kursus offline atau tatap muka, telah ditentukan jadwalnya, baik waktu maupun tempatnya. Namun jika belajar secara online, jadwalnya bisa dipilih sendiri.
Tidak semua orang bisa menyesuaikan waktu yang telah ditetapkan oleh lembaga kursus. Alasannya, sering kali terbentur dengan jadwal kerja bagi para karyawan shifting. Dengan jadwal yang lebih leluasa, menjadi nilai lebih dari kursus online.
2. Bisa belajar dari mana saja
Manfaat lain dari les bahasa Inggris online yaitu bisa mengakses pelajaran dari mana saja, baik dari rumah, kantor maupun tempat umum lainnya, sehingga bisa lebih menghemat waktu dan juga biaya transportasi.
Penggunaan waktu akan terasa benar-benar maksimal dan tetap bisa menjaga produktivitas dengan baik, termasuk urusan bisnis dan pekerjaan.
3. Bisa mengulang materi pelajaran
Keunggulan belajar bahasa Inggris online yang akan dirasakan yaitu materi pelajaran yang bisa diulang-ulang. Jika kursus secara tatap muka, mungkin saja akan terkendala saat ingin mengulang kembali materi yang belum dipahami.
Berbeda dengan kursus yang dilakukan secara online, maka kita bisa mengulang kembali materi mana yang belum dipahami secara seksama, karena materinya berbentuk soft copy.
4. Biayanya lebih terjangkau
Mengikuti les bahasa Inggris online akan lebih menghemat biaya. Kita tidak perlu keluar uang untuk biaya akomodasi. Secara bujet juga biasanya lebih terjangkau, karena dari pihak penyedia kursus tidak perlu menyewa tempat untuk les.
Pada umumnya, lembaga kursus online juga akan memberikan pilihan paket pembelajaran. Mulai dari paket untuk pemula (basic), paket intermediate hingga paket advance atau expert. Setiap harganya tentu saja berbeda-beda. Kita bisa memilih sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan bujet.
5. Kecepatan belajar bisa disesuaikan
Jika kita belajar di dalam ruang kelas, biasanya kita harus mampu mengikuti kecepatan ritme penguasaan materi yang diberikan. Berbeda dengan les online, kita bisa menyesuaikan materi pembelajaran. Kita juga bisa berkonsultasi di luar jam pelajaran bersama pemateri.
Terlebih lagi bagi yang sekarang sedang bekerja, maka tidak perlu khawatir jika memang sedang ada banyak tugas kantor dan khawatir mengganggu pembelajaran. Kita tetap bisa mengatur learning pace secara mandiri. Jadi, tidak perlu minder lagi terhadap teman sekelas, seperti halnya belajar offline.
Berbagai kelebihan les bahasa Inggris online yang telah disebutkan di atas, tentunya akan semakin memotivasi kita untuk segera mendaftar les online. Salah satunya yang direkomendasikan adalah Fastwork.id.
Belajar Bahasa Inggris Online di Platform Fastwork
Dengan memilih lembaga kursus yang tepat dan profesional, maka belajar bahasa Inggris bisa semakin baik dan penguasaan materi juga bisa lebih cepat.
Fastwork menjadi tempat kursus yang ideal dan recommended untuk meningkatkan skill bahasa Inggris. Fastwork sendiri merupakan startup yang menyediakan berbagai freelancer dengan kualifikasi dan sertifikasi terbaik, sehingga kita akan mendapatkan materi pembelajaran yang jauh lebih berbobot.
Ada beragam program bahasa Inggris yang bisa kita pilih sesuai dengan kebutuhan, di antaranya untuk materi sekolah atau kampus, English for business, percakapan dan masih banyak lagi. Level yang bisa dipilih pun beragam, mulai dari level basic, intermediate hingga expert.
Kita juga bisa mencari tutor atau pengajar yang disesuaikan dengan kebutuhan. Harga yang ditawarkan pun bervariasi, mulai dari Rp 10.000 hingga ratusan ribu. Dengan demikian kita bisa lebih menghemat biaya kursus.
Fastwork hadir untuk memberikan kemudahan bagi yang ingin belajar bahasa Inggris online dengan lebih mudah dan praktis, misalnya saja belajar Toefl online, belajar Ielts online, belajar Toeic online dan juga grammar online.
Seluruh materi yang disajikan secara online, sehingga kita bisa mengakses melalui internet, website, CD-ROM dan juga DVD. Selain mengakses informasi, seluruh peserta bimbel juga akan dibimbing oleh para pengajar agar bisa mencapai hasil pembelajaran yang lebih optimal.
Menariknya lagi, peserta bimbel tidak hanya bisa mengakses informasi melalui buku fisik saja, tetapi juga bisa mengakses materi kapan pun dan di mana pun. Baik tutor maupun peserta bimbel bisa sama-sama mengakses informasi yang tidak tebatas hingga ke beberapa perpustakaan online di seluruh dunia.
Cara Menggunakan Fastwork
Agar tidak bingung dalam mengakses Fastwork, Blogmashendra.com akan sajikan bagaimana langkah-langkah menggunakan Fastwork berikut ini :
1. Cari tutor atau pengajar profesional dan kredibel berdasarkan portofolio, proses kerja, langkah, ulasan atau testimoni dan juga komentar yang diberikan.
2. Diskusikan apa saja kebutuhan atau target pembelajaran yang ingin kamu capai. Berikan detailnya kepada tutor. Selanjutnya tutor akan memberikan penawaran untuk kamu pertimbangkan.
3. Berikutnya bayar di Fastwork dengan memilih salah satu metode pembayaran berikut ini : transfer bank (akun virtual), kartu kredit, e-wallet (OVO) dan outlet retail (Alfamart). Seluruh pembayaran akan dijamin oleh Fastwork dan pembayaran hanya akan diberikan kepada tutor setelah hasil kerja kamu terima dan setujui.
4. Langkah terakhir dengan menyetujui hasil kerja akhir, lalu berikan ulasan dengan memilih tombol "Setuju hasil pekerjaan". Namun jika kamu ingin revisi proyek milikmu, kamu bisa memilih tombol "Minta Revisi".
Konklusi
Fastwork tidak hanya sebagai platform yang mempertemukan peserta bimbel dengan tutor berpengalaman saja, tetapi juga menjamin rasa aman, nyaman transparan, kemudahan layanan hingga jaminan uang kembali.
Agar lebih mudah dan praktis menggunakan platform Fastwork, direkomendasikan untuk mengunduh aplikasinya melalui Play Store untuk pengguna Android atau App Store bagi pengguna iPhone.
Nah, gimana guys, apakah ada yang tertarik ingin mencoba kursus bahasa Inggris online di Fastwork? Yuk jangan lewatkan kesempatan baik ini, dan tingkatkan skill bahasa Inggrismu Fastwork!.
Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Keuntungan Belajar Bahasa Inggris Online"