7 Prospek Kerja untuk Lulusan Teknik Telekomunikasi dan Penghasilannya
Bagi sebagian orang, saat sedang mencari jurusan kuliah, pasti akan mempertimbangkan minat, bakat dan juga prospek ke depannya nanti seperti apa. Misalnya saja bidang teknik telekomunikasi. Mungkin masih ada yang kurang paham dengan jurusan yang satu ini.
Namun, prospek yang akan diperoleh bisa dibilang cukup menjanjikan lho. Pada kesempatan kali ini, Blogmashendra.com akan membahas beberapa macam prospek kerja untuk lulusan teknik telekomuniasi ini.
7 Prospek Kerja untuk Lulusan Teknik Telekomunikasi yang Cocok untuk Anda
Sebelum membahas prospeknya, kita akan sedikit membahas mengenai jurusan ini. Jadi, teknik telekomunikasi adalah jurusan yang memiliki fokus di bidang ilmu telekomunikasi.
Lalu, teknik telekomunikasi belajar apa saja? Ada banyak sekali yang akan dipelajari mengenai aspek berkomunikasi jarak jauh. Misalnya seperti sinyal, transmisi data, jaringan komputer, radio teknologi radar dan berbagai macam teori di baliknya.
Jurusan yang satu ini memang masih jarang di Indonesia dan sebagian besar masuk di prodi teknik elektro, karena jurusan telekomunikasi adalah salah satu cabang dari teknik elektro di bidang arus lemah.
Ketika perkembangan teknologi semakin maju seperti saat ini, maka ilmu teknik telekomunikasi mulai mendapat perhatian khusus dan berkembang menjadi jurusan secara mandiri.
Selain itu, bagi Anda yang ingin belajar membuat resume atau CV yang menarik sebagai lulusan jurusan teknik telekomunikasi, bisa langsung periksa situs ini.
Setelah Anda mengetahui cara membuat resume atau CV yang baik dan benar, Anda bisa langsung cek apa saja sih peluang dari prospek kerja jurusan telekomunikasi, berikut ulasannya :
1. Bekerja di perusahaan asing di bidang telekomunikasi
Prospek kerja yang pertama di bidang telekomunikasi, yaitu bekerja di perusahaan asing pada bidang yang sama. Cohtohnya seperti SIEMENS, NOKIA, HUAWEI dan masih banyak lagi.
Bidang ini untuk fresh graduate sangat cocok bagi yang ingin langsung menuju tingkat internasional, karena gaji yang ditawarkan juga tidaklah sedikit untuk seorang lulusan baru. Anda bisa mendapatkan gaji rata-rata Rp 6 juta hingga Rp 9 juta per bulannya. Cukup banyak, bukan?
2. Perusahaan Telekomunikasi
Prospek kerja jurusan teknik telekomunikasi yang kedua adalah dengan masuk ke perusahaan telekomunikasi. Di Indonesia sendiri kebutuhan akan telekomunikasi sangat besar, mengingat jumlah penduduknya yang mencapai 261 juta jiwa.
Ada banyak perusahaan telekomunikasi lokal yang bisa langsung Anda coba. Misalnya seperti Telkom, Indosat, Tri, XL dan Smarfren yang merupakan jaringan telekomunikasi mobile.
Adapun untuk gajinya sendiri, Anda bisa menerima sebesar Rp 3 juta hingga Rp 6,3 juta dalam sebulan. Cukup menjanjikan di kalangan perusahaan lokal.
3. Perusahaan Penyedia Internet
Prospek kerja yang selanjutnya adalah dengan masuk ke perusahaan penyedia jaringan internet. Selain jaringan mobile, ada juga perusahaan penyedia jaringan internet. Misalnya saja seperti MNC Play, First Media, Biznet, Myrepublic, IndiHome dan lain-lain.
Pada umumnya perusahaan membutuhkan sarjana telekomunikasi yang bisa merancang dan merawat fasilitas internet. Gaji yang bisa Anda dapatkan melalui perusahaan ini sekitar Rp 7 juta hingga Rp 8 juta dalam satu bulan.
4. Industri Penyiaran
Selain telekomunikasi jaringan mobile dan internet, ada juga industri penyiaran yang bisa Anda jajaki sebagai fresh graduate. Karena dalam industri penyiaran pun membutuhkan media komunikasi untuk menyampaikan informasi. Contohnya seperti TV, radio, komputer dan perangkat mobile agar bisa menjalankan bisnis mereka.
Perangkat tersebut membutuhkan lulusan jurusan ini agar kualitas penyiaran yang disampaikan baik dan memadai, sehingga pelanggan merasa puas. Untuk profesi yang satu ini, Anda bisa mendapatkan gaji sekitar Rp 5 juta setiap bulannya.
5. Perbankan dan Keuangan
Industri perbankan dan keuangan juga termasuk ke dalam prospek kerja yang cukup menjanjikan bagi lulusan teknik telekomunikasi. Kedua perusahaan ini membutuhkan jaringan telekomunikasi yang memadai untuk memudahkan melakukan transaksi.
Adapun beberapa contoh transaksi yang biasa digunakan adalah ATM, sms banking, internet bankin dan transfer dana. Pekerjaan yang satu ini memiliki kisaran gaji mulai dari Rp 3,5 juta hingga Rp 7,5 juta per bulannya.
6. Badan Pemerintah
Selanjutnya Anda bisa bekerja di badan pemerintahan. Biasanya lembaga ini memiliki berbagai macam pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan kinerja cepat dan efisien. Sehingga membutuhkan orang-orang yang ahli di bidang ini.
Misalnya saja website pemerintah dan media sosial yang digunakan untuk menyebarkan informasi. Biasanya kedua media tersebut memiliki traffic yang besar, sehingga membutuhkan jaringan telekomunikasi yang memadai agar bisa memudahkan segala macam bentuk pelayanan. Kisaran gaji yang diperoleh sebesar Rp 5 juta per bulan.
7. Industri Penerbangan
Prospek kerja yang terakhir adalah industri penerbangan. Ketika berada di udara, pesawat terbang membutuhkan media komunikasi agar tidak saling bertabrakan dan berjalan sesuai dengan jalurnya. Selain itu, fungsi dari media komunikasi ini digunakan untuk membantu para awak pesawat dalam menentukan lokasi ketika mengalami kecelakaan.
Untuk penghasilannya sendiri berkisar mulai dari Rp 5 juta per bulannya.
Bagaimana menurut Anda, pekerjaan di bidang telekomunikasi sangat menarik bukan? Bagi Anda yang sudah lulus dan ingin mencobanya, yuk segera buat resume atau CV semenarik mungkin agar dilirik oleh Perusahaan.
Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "7 Prospek Kerja untuk Lulusan Teknik Telekomunikasi dan Penghasilannya"