Motor Honda ADV350 Siap Masuk Asia Tenggara
Kabar baik di pembuka tahun 2022. Pasalnya motor Honda ADV350 ini secara resmi telah rilis di ajang EICMA 2021 di Milan Italia pada Rabu (23/11/2021) waktu setempat. Kehadirannya telah banyak dinantikan para bikers di seluruh dunia, termasuk di Indonesia.
Motor skutik bergaya petualang (matic adventure) ini kabarnya akan segera dijual di kawasan Asia Tenggara dengan estimasi harga Rp 79 juta. WOW!.
Seperti dilansir dari laman Greatbiker, awal 2022 ini, Thailand menjadi tempat peresmian Honda ADV350, karena Thailand merupakan negara produsen Honda Forza 350, yang satu platform dengan Honda ADV350.
Menurut kabarnya, Honda ADV350 di Thailand akan dijual mulai 185 ribu baht (sekitar Rp 79,2 juta) hingga 189 ribu baht (sekitar Rp 80,9 juta). Harganya dinilai sedikit lebih mahal jika dibanding Honda Forza 350, yakni 10 ribu baht (sekitar Rp 4,2 juta).
Spesifikasi Honda ADV350
Desain motor Honda ADV350 ini sedikit mengadopsi gaya motor X-ADV yang bermesin 750 cc. Jika dilihat secara sepintas, modelnya mirip dengan ADV150, mulai dari fairing, fascia hingga bodi belakangnya.
Honda ADV350 telah dibekali dengan mesin sebesar 330 cc single-shaft SOHC 4-klep eSP+ berpendingin air. Mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga sebesar 29,2 dk pada 7.500 rpm serta torsi puncaknya 31,5 Nm pada 5.250 rpm.
Bodinya yang besar, didukung dengan sasis yang kokoh dan menggunakan model rangka baja tubular. Secara keseluruhan panjangnya 2.200 mm, lebar 895 mm, tinggi 1.430 mm, jarak sumbu roda 1.520 mm, tinggi jok 795 mm, ground clearance 145 mm dan memiliki bobot sekitar 186 kg.
Beralih ke bagian kaki-kaki menggunakan velg ukuran belang, dengan 15 inci di depan dan 14 inci di belakang. Kedua velg dibalut ban ukuran 120/70-15 depan dan 140/70-14 belakang. Skutik ini telah dilengkapi dengan rem cakram berdiameter 256 mm di bagian depan dan 240 mm di belakang.
Untuk kapasitas tangki bahan bakarnya sebesar 11,7 liter dan kapasitas oli mesin 1,8 liter. Selain itu juga telah mengusung sistem injeksi PGM-Fi. Skutik yang cocok untuk diajak berpetualang ini mampu meraih performa konsumsi bahan bakar rata-rata 29,4 km/liter.
Terdapat beberapa fitur yang dapat mendukung performanya, yaitu Honda Selectable Torque Control (HSTC), Emergency Stop Signal (ESS), Smart Key dan panel instrumen digital yang berfungsi sebagai kontrol suara. Keunggulan lainnya adalah bagasinya yang diklaim mampu menampung dua helm full face.
Beralih ke sistem pengereman, skutik keren ini telah dilengkapi dengan rem ABS (Anti-lock Braking System) 2-channel yang mampu mencegah terjadinya roda motor selip. Bagian depan menggunakan cakram single, kaliper 2 piston Nissin (diameter cakram 256 mm). Bagian belakangnya menggunakan cakram single, kaliper 1 piston Nissin (diameter 240 mm).
Siapa nih yang tertarik dengan skutik gagah ini Tunggu saja kehadirannya di Indonesia.
Padahal hanya skutik, tapi di atas raya2 ya harganya 😅. Suami ku penyuka motor, untungnya yg pegang keuangan di rumah aku, jadi tanpa approval istri ga bakal kebeli ini 🤣🤣🤣. Pake mobil ajalah drpd motor 😁.
BalasHapusAku suka sih merk Honda ini. Tapi kalo utk motor, rasanya LBH milih yg biasa aja. Toh buat ke kantor doang. Suami kemarin minta izin beli tp aku cuma approve maksimal yg 20 juta aja, jgn LBH dr itu harganya 🤣🤣.
Soalnya bukan sembarang skutik Mba. Fiturnya udah di atas rata-rata motor skutik saat ini. Ya kalo ada mobil mah mendingan pakai mobil kalo bareng keluarga...
HapusWih keren, udah siap gas ke Asia Tenggara aja. Mungkin aku yang ketinggalan, honda yang dulu biasa aja sekarang udah kece badai gak kalah gagah sama motor lainnya.
BalasHapusSemakin ke sini fiturnya semakin keren Mba Anisa...
Hapus