Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berikut Cara Membersihkan AC Mobil

Cara Membersihkan AC Mobil

Berhubung sering digunakan, AC mobil bisa menjadi kotor akibat debu yang terhisap oleh
evaporator. Kondisi debu yang semakin menumpuk, akan membuat sirkulasi AC menjadi tidak lancar. Akibatnya, suhu udara di dalam mobil pun menjadi panas dan terasa tidak nyaman.

Lantas, bagaimana cara membersihkan AC mobil? Yuk kita simak ulasan lengkapnya.

Ketahui Terlebih Dahulu Letak Evaporator

Sebelum membersihkan AC mobil, Anda harus tahu terlebih dulu di mana letak evaporator secara detail, dengan cara membaca buku panduan pemilik kendaraan dengan teliti.

Letak evaporator AC ini disesuaikan dengan tipe dan merek mobil yang Anda miliki. Namun, pada umumnya evaporator AC mobil terletak di bagian bawah atau belakang dashboard.

Cara untuk membersihkan evaporator AC mobil sekaligus mengganti filter sangatlah mudah, sehingga Anda bisa melakukannya sendiri di rumah, tanpa harus pergi ke bengkel.

Membongkar Evaporator

Evaporator adalah komponen AC mobil yang bentuknya seperti radiator. Adapun fungsi dari evaporator ini adalah untuk mengurai freon ke selang-selang kecil yang kemudian akan digunakan untuk mendinginkan ruangan.

Sederhananya, evaporator ini berfungsi untuk menurunkan suhu udara yang melewatinya agar ruang di dalam mobil selalu tetap dingin.

Membersihkan AC Mobil

Untuk membersihkannya, Anda hanya perlu membongkar bagian glove box (laci). Lalu semprotkan cairan pembersih. Selain itu, bersihkan juga filter AC yang belum terlalu kotor.

Sebelum membersihkan evaporator AC mobil, pastikan mobil Anda diletakkan di tempat yang tidak berdebu dan berasap. Hal ini dilakukan agar nantinya sirkulasi udara dari luar kabin yang masuk ke dalam mobil tetap baik.

Selain itu, pastikan juga kondisi mesin mobil Anda dalam keadaan mati saat hendak membersihkan evaporator.

Bukan hanya itu saja, siapkan juga semua peralatan pembersih yang diperlukan, seperti brush atau sikat gigi dan cairan pembersih evaporator.

Selanjutnya Anda harus mengetahui terlebih dulu letak saluran masuk udara blower, umumnya berada di bagian glove box. Setelah ditemukan, Anda lakukan langkah-langkah di bawah ini :

  • Langkah yang pertama, buka glove box di sisi dashboard penumpang. Gunakan obeng plus (+) untuk membuka laci tersebut.
  • Setelah terlepas, Anda akan menemukan box filter AC yang berbentuk persegi panjang. Anda buka dan ambil komponen dari dalam kotak tersebut.
  • Setelah filter AC terlepas, Anda raba bagian kotak tersebut. Hal ini dilakukan untuk mengetahui lokasi blower apakah ada di bagian atas atau bawah. Dengan begitu, Anda bisa menyemprotkan cairan dengan tepat saat membersihkannya.
  • Lalu periksa kondisi filter AC, jika belum terlalu kotor, maka Anda bisa membersihkannya dengan mudah. Anda cukup menyikat bagian permukaan filter AC yang kotor hingga bersih dan debu rontok semua.
  • Namun, jika kondisinya sudah sangat kotor dan sulit untuk dibersihkan, maka sebaiknya evaporator tersebut diganti dengan yang baru saja.

Cairan Pembersih AC

  • Langkah selanjutnya adalah menyemprotkan cairan pembersih. Sebaiknya gunakan cairan pembersih yang berbentuk spray dengan kandungan foam.
  • Sebelum digunakan, kocok kaleng spray tersebut terlebih dulu, agar kandungan di dalam cairannya dapat tercampur dengan rata. Lalu, siapkan kaleng spray mendekati blower AC dengan posisi corong spray ke arah blower AC.

Menguras AC Mobil

Cara membersihkan AC mobil selanjutnya adalah menguras kotoran dari filter AC. Cara mudah, Anda cukup menggunakan lidi yang tumpul, kemudian tusukkan ke dalam selang ventilasi. Lalu, gunakan lidi tersebut untuk membersihkan bagian dalam dan pastikan sudah tidak ada sumbatan di dalam selang ventilasi tersebut.

Seteleh selesai semua, pasang kembali filter AC pada kotaknya dan pasang kembali laci dashboard dengan cara seperti semula.

Semoga bermanfaat.

2 komentar untuk "Berikut Cara Membersihkan AC Mobil"

  1. Jadi ingat dulu pas awal ada mobil salah satu anggota keluarga ada yang sering mabuk kalau naik kendaraan tertutup. Apalagi di ruangan ber-AC, mungkin karena baunya yang pengap dna campur aduk jadi gak tahan. Begitullah sekarang kalau mau bepergian harus bersihkan AC mobil dulu daripada buka jendela mobil.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kadang AC nya udah bagus dan dingin, eh penumpangnya yang nggak kuat dengan kondisi AC di mobil, jadinya mabuk deh...

      Hapus