Panduan Main Game Online dengan Nyaman
Berhubung saya sudah berlangganan Indihome, saya punya akses internet unlimited dengan kecepatan mencapai 20 Mbps. Selain berselancar di dunia maya dan nonton YouTube, saya juga sering bermain game online. Tidak hanya saya saja, bahkan kedua anak saya juga suka sekali bermain game online favoritnya.
Bermain game dengan lancar, rasanya sangat menyenangkan. Namun terkadang ada saja hambatan yang menyebabkan permainan menjadi sedikit terganggu, mulai dari koneksi yang lemot, device yang kurang memadai hingga game yang ngelag.
Beberapa kendala di atas, tentu saja pernah kami alami. Namun tidak perlu khawatir guys, kalau kalian pernah mengalami hal yang sama, saya punya solusinya di sini. Yuk baca artikel panduan main game online, sehingga bermain game menjadi lebih nyaman. Jadi, baca artikel ini sampai selesai ya guys. Jangan lupa, siapkan secangkir kopi hangat dan camilannya.
1. Pastikan Koneksi Internet Lancar dan Stabil
Memiliki koneksi internet kualitas tinggi merupakan salah satu hal paling penting agar bisa bermain game online dengan lancar, sehingga memberikan pengalaman menyenangkan saat bermain game. Sebelum memutuskan berlangganan internet, satu hal yang sebaiknya kalian perhatikan adalah besar dari bandwidth itu sendiri.
Bandwith atau pita lebar adalah seberapa besar kapasitas maksimal data yang bisa dikirim dan diterima di saat yang bersamaan dalam hitungan per detik (misalnya 20 Mbps : mega bit per second). Bandwidth ini diibaratkan seperti jalan raya, sedangkan data seperti kendaraan yang lalu lalang. Semakin lebar jalan raya, maka semakin lancar kendaraan yang lewat. Semakin besar nilai bandwidth, maka semakin cepat koneksi internet.
Perlu kalian perhatikan juga, jika bandwidth terbatas dan terlalu banyak perangkat yang menggunakan data di saat yang bersamaan, maka dapat memperlambat koneksi internet. Jadi saat kalian bermain game online bersama-sama (mabar), sesuaikan dengan jumlah bandwidth di rumah kalian ya guys.
2. Perhatikan Latensi Biar tidak Ngelag
Meski latensi dan bandwidth memiliki makna yang berbeda, tapi keduanya saling berhubungan satu sama lain. Jika bandwidth adalah sebuah jalan raya, maka latensi merupakan proses pengiriman data yang melalui jalan raya tersebut. Semakin lebar bandwidth, maka semakin cepat proses data terkirim dalam hitungan mili detik.
Dalam proses pengiriman data, biasanya terjadi latensi (delay / penundaan). Latensi menjadi salah satu elemen yang cukup penting selain bandwidth. Semakin rendah latensi, maka semakin baik.
Dalam bermain game online, salah satu cara untuk mengurangi latensi adalah memilih server game yang paling dekat. Server game akan saling menghubungkan kalian dengan pemain lainnya di dalam waktu yang bersamaan. Semakin jauh lokasi server, maka semakin jauh data yang akan dikirimkan.
3. Bikin Jadwal untuk Bermain Game
Agar tidak menjadi kecanduan dalam bermain game online, maka kita perlu membuat jadwal, kapan waktu yang tepat untuk bermain game. Kita juga wajib disiplin dan konsisten untuk menjalankan peraturan yang telah kita buat. Bersikaplah tegas akan hal ini. Pilihlah waktu luang yang tidak mengganggu aktivitas kalian. Misalnya setelah pulang bekerja atau tugas kuliah telah selesai dikerjakan.
Bermain game terlalu lama, dapat menyebabkan kecanduan, kondisi ini dikenal sebagai gaming disorder. Kondisi ini menyebabkan perubahan fungsional dan struktural dalam sistem saraf, terutama pada sistem yang mengatur perasaan senang, belajar dan motivasi.
4. Pilih Platform Cloud Gaming yang Terpercaya
Salah satu layanan cloud gaming asal Indonesia yang bisa kalian coba adalah gameQoo (sebelumnya bernama Emago). GameQoo sendiri telah berdiri sejak Februari 2017 lalu dan beroperasi di bawah naungan PT. Telkom (Telekomunikasi Indonesia). GameQoo merupakan platform layanan streaming untuk bermain game di cloud. Dengan platform ini, para gamer bisa memainkan berbagai permainan berkualitas dan berlisensi resmi dari berbagai publisher ternama dunia secara lebih optimal di PC/laptop.
Hingga tulisan ini dibuat, layanan gameQoo baru hanya dapat diakses melalui perangkat PC/laptop dan Set Top Box (STB) di TV. Untuk perangkat STB, hanya pelanggan Indihome saja yang bisa menggunakan layanan ini.
Apa saja yang perlu dipersiapkan untuk bermain game di gameQoo?
- PC/laptop Windows dengan spesifikasi minimal Intel Processor dan Windows 7
- Koneksi internet 10 Mbps (yang biasanya menghasilkan kecepatan download actual minimum 4 Mbps secara stabil)
- Driver gameQoo (dapat diunduh pada link berikut : https://gameqoo.id/driver)
- Web browser terupdate : Google Chrome / Mozilla Firefox / Microsoft Edge
- Paket subscription yang aktif dan mulai langganan sekarang
- Passion untuk bersenang-senang
Semoga bermanfaat.
Sumber referensi :
https://blog.jejualan.com/mengenal-apa-itu-latency-penyebab-dan-cara-mengurangi/
https://www.halodoc.com/artikel/harus-tahu-ini-efek-kecanduan-bermain-game-online-bagi-otak
https://www.intel.co.id/content/www/id/id/gaming/resources/wired-vs-wifi-gaming.html
Cloud gaming untuk koneksi di indonesia ini kayaknya masih susah banget, gak kuat, kurang ngebut
BalasHapusBiasanya disebabkan beberapa faktor Mas Frans, misalnya koneksi internet yang lemot, game yang high graffic
HapusSaya juga kalo bosan ngerjain sesuatu kadang-kadang maen game kang, tapi berhubung mata gak kuat melek lama-lama, jadi maen gamenya yang ringan-ringan saja, hehehe.
BalasHapusUntuk teman-teman yang hobi main game yang lebih berat sekarang mah gak perlu khawatir ya kang, karena udah ada gameQoo yang bisa membuat permainan jadi lebih lancar.
Ya makanya main game secukupnya aja sih Kang, biar nggak berdampak negatif buat kesehatan. Yes, kalau mau main game online, bisa main di gameQoo
HapusPoint satu dan dua, saya jadi malu.
BalasHapusItu aku banget.
Terimakasih atas artikelnya
Terima kasih juga sudah berkunjung ke blog ini Mas
HapusWah ada jadwalnya juga ya mas, kalau saya kalau hampir tiap hari main game di ponsel ini, tanpa jadwal hehehee... pagi siang dan malam selalu main game tapi durasinya cuma sebentar yang penting menang dan bisa ngalahin pertahanan musuh
BalasHapusTujuannya biar lebih disiplin aja dan nggak terlalu berlebihan bermain game, karena dampaknya yang cukup berbahaya bagi kesehatan
HapusWah, lama ga maen game, dulu sukanya main minecraft sama clash royale.
BalasHapusSama dong, saya juga suka main Minecraft hingga sekarang pun masih suka mabar bareng anak saya
HapusPoint 1 sepertinya sangat penting ya kak, kalau di rumah saya pakai Indihome 20 Mbps
BalasHapusPenting banget kalau mau nggak ngelag sewaktu main game online bareng-bareng
Hapus