Tipe Meja Kantor yang Biasa Dipakai di Perusahaan
Jika Anda bekerja di sebuah perusahaan, pastinya Anda sudah tidak asing lagi dengan perabotan meja kantor yang menjadi tempat untuk melakukan atau menyelesaikan pekerjaan tertentu. Tanpa adanya meja kerja, aktivitas pekerjaan Anda mungkin saja tidak optimal.
Namun, tentu setiap bagian pekerjaan memiliki tugas yang berbeda-beda, sehingga meja kantor pun juga harus disesuaikan dengan fungsinya masing-masing. Jangan sampai, ketika Anda sudah membelinya, ternyata perabotannya berbeda dengan apa yang seharusnya atau kriterianya.
Baca juga artikel : Manfaat Memiliki Meja Kerja yang Rapih Bagi Seorang Blogger
Daripada Anda salah memilih, lebih baik ketahui dulu tipe-tipe meja kerja, sehingga Anda bisa membelinya sesuai dengan fungsi pekerjaannya.
1. MEJA RECEPSIONIS
Ketika Anda memasuki sebuah kantor atau perusahaan, pemandangan pertama yang Anda lihat pastinya adalah meja yang berukuran cukup besar dengan seorang karyawan yang nantinya akan menyambut keperluan Anda, bukan? Itulah yang disebut sebagai meja resepsionis.
Fungsi dari meja kantor tersebut adalah tempat menerima informasi dari perusahaan atau individu lain, maupun sebagai bagian pertama yang menerima tamu perusahaan. Perabotan yang satu ini biasanya diletakkan di dekat pintu masuk, sehingga saat tamu datang, mereka akan langsung mendatangi resepsionis dan menjelaskan maksud kedatangannya.
Sesuaikan meja resepsionis dengan kondisi ruangan agar tidak terkesan berlebihan atau kurang cocok.
2. MEJA RAPAT
Meja kantor yang satu ini pastinya menjadi perabotan yang wajib dimiliki oleh semua perusahaan. Meja rapat menjadi kebutuhan perusahaan untuk melakukan meeting dengan beberapa orang tertentu yang membicarakan masa depan kantor dan sebagainya.
Tipe yang satu ini memiliki model yang bermacam-macam, mulai dari bentuknya yang melingkar besar dengan lubang di bagian tengahnya, mejanya yang berdesain setengah melonjong, sampai yang bentuknya minimalis tanpa ada lubang di tengahnya.
Kalau Anda ingin kelengkapan kantor yang lengkap, lebih baik jangan lupakan kebutuhan meja rapat ini ya. Dengan begitu, orang perusahaan bisa melakukan meeting dengan nyaman.
3. MEJA DIREKSI
Jika Anda seorang bos atau direktur, pastinya meja kantor meja kantor menjadi hal yang juga harus dimiliki. Meja yang satu ini berbeda dengan meja kerja yang dipakai di kantor, karena biasanya memiliki kriteria khusus atau sudah didesain khusus untuk direktur tertentu.
Dengan adanya meja direksi, seorang direktur pun bisa bekerja dengan lebih terstruktur dan fokus dengan tugas jabatan yang harus mereka kerjakan. Mereka bisa dengan tenang tanpa gangguan dari karyawan lain untuk rapat tertutup dengan beberapa orang, menyelesaikan pekerjaannya dan sebagainya.
Biasanya harga meja direksi lebih mahal dibandingkan meja kantor lainnya. Kenapa begitu? Itu mungkin karena meja direksi dibentuk berdasarkan permintaan direkturnya langsung atau desainer perusahaan yang ingin memiliki desain yang unik dan berbeda dari meja kerja kantor lainnya.
4. MEJA STAFF
Kalau Anda seorang karyawan, pastinya juga akan diberikan meja masing-masing yang dinamakan meja staff. Berbeda dengan tipe meja kantor lainnya, meja staff sebenarnya lebih memiliki macam-macam model yang bisa disesuaikan dengan budget atau luas ruangan.
Kalau dulu hanya sekadar meja saja tanpa ada laci, kini sudah diberikan ekstra laci untuk menyimpan berbagai macam dokumen atau barang lainnya. Ada pula yang menambahkan rak supaya karyawan bisa meletakkan barang-barangnya yang lain. Selain itu, tidak jarang juga ada yang diberikan sekat sebagai pembatas antar karyawan.
💚💚💚💚💚
Bagi Anda yang sedang mencari meja kantor, kenapa tidak Anda coba saja melihatnya di Arkadia? Di situs tersebut, Anda bisa memilih jenis-jenis meja yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Berbagai macam model pun juga ditawarkannya, sehingga Anda pun juga bisa memilihnya sesuai dengan budget perusahaan yang dimiliki.
Untuk kualitasnya jangan diragukan lagi karena menggunakan material yang terbaik. Modelnya pun juga tidak akan membosankan. Mereka sudah mendesainnya dengan modern supaya ruangan kerja terlihat lebih cantik.
Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Tipe Meja Kantor yang Biasa Dipakai di Perusahaan"