Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ternyata Ini Keuntungan Mudik Setelah Lebaran

Keuntungan Mudik Setelah Lebaran Usai - Blog Mas Hendra

Ada banyak alasan mengapa seseorang memutuskan untuk mudik setelah lebaran usai. Mudik setelah lebaran usai memang terasa sangat berbeda suasana yang diperolehnya. Ketika banyak orang bergembira sudah berkumpul dengan sanak saudaranya di kampung halaman, nun jauh disana, ada orang yang tidak bisa berkumpul saat lebaran, karena memang ada kewajiban lainnya yang tidak bisa ditinggalkan begitu saja, seperti yang saya alami hampir setiap tahunnya.


Saya bekerja pada industri perhotelan, dimana jam operasional hotel tidak pernah tutup. Maka dari itu, setiap karyawan memperoleh jatah libur dan cuti yang sudah disepakati secara bersama dengan team leader atau supervisornya. Artinya, siapapun yang kebagian jatah bekerja pada hari libur nasional, seperti Idul Fitri, maka mau tidak mau harus tetap bekerja seperti biasanya. Hmmmm, sedih sih, tapi sudah kewajiban sebagai karyawan.


Entah sudah berapa tahun saya tidak berlebaran di kampung halaman, ataupun kampung istri. Mungkin Bang Toyyib mah gak ada apa-apanya jika dibanding saya, hahaha...

Tapi ternyata, mudik setelah lebaran usai, ada keuntungannya tersendiri loh. Maka dari itu, saya ingin share beberapa keuntungan yang diperoleh saat mudik ketika lebaran telah usai berdasarkan pengalaman pribadi, berikut ini :

1. Jumlah Penumpang Berkurang
Saya terbiasa mudik menggunakan bus (AC wajib ada, hahaha) ke kampung halaman. Selain jarak dari rumah ke terminal cukup dekat, di dalam bus saya bisa bergerak secara leluasa, berbeda jika saya mudik naik travel, mau meluruskan kaki saja susah banget.

Keuntungan Mudik Setelah Lebaran Usai - Blog Mas Hendra

Saya baru bisa mudik 7 hari setelah lebaran usai. Suasana di terminal Ciputat tempat saya berangkat, sangat sepi, berbeda ketika suasana saat musim mudik sebelum lebaran. Bahkan jumlah penumpang di bus besar hanya 13 orang saja. Saya bisa bebas memilih kursi di dalam bus, bahkan saya bisa tidur selonjoran di bangku tiga, hehehe.

2. Jalanan Tidak Macet
Bus Dewi Sri Jurusan Purwokerto - Blog Mas Hendra

Waktu yang ditempuh untuk menuju kampung halaman istri di Tegal dalam waktu normal, yakni 7 jam menggunakan bus Dewi Sri. Tanpa kemacetan yang berarti. Enaknya guys. Coba bayangkan kalau saat itu saya mudik sebelum lebaran, mungkin bisa lebih lama dari itu, karena jumlah kendaraan saat musim mudik tumpah ruah berbarengan di sepanjang jalur mudik, yang mengakibatkan kemacetan dimana-mana.

3. Harga Tiket atau Ongkos Turun
Tahun 2017 silam istri mudik sebelum lebaran naik bus Dewi Sri dengan ongkos IDR 130.000. Tapi setelah lebaran lewat, biasanya ongkos akan turun, bahkan saya mudik dengan bus yang sama dengan harga IDR 100.000 setelah 7 hari lebaran usai. Lumayanlah, yang sisa IDR 30.000 bisa saya gunakan untuk jajan camilan, hehehe.

4. Tetap Masih Bisa Berkumpul Dengan Keluarga
Meskipun saya mudik setelah lebaran, ternyata saya masih bisa tetap berkumpul bersama keluarga di kampung istri. Hal ini karena jatah liburan yang panjang, baik liburan sekolah maupun cuti bersama, sehingga saya masih bisa bertemu saat mudik dengan keluarga yang masih ada di kampung istri.

💚💚💚

Beberapa keuntungan yang diperoleh karena harus mudik setelah lebaran usai, sudah sepatutnya tetap disyukuri, karena toh kita masih bisa merasakan sensasi mudik, walau tidak seseru ketika mudik sebelum lebaran.

Semoga artikel keuntungan mudik setelah lebaran ini bisa sedikit mengobati para pejuang rupiah seperti saya yang masih harus tetap bekerja saat lebaran tiba. Walau kita tidak bisa berlebaran di kampung halaman, kita tetap harus semangat dan ikhlas menjemput rezeki-Nya, sehingga kita tetap memperoleh keberkahan atas setiap rizki yang kita dapatkan. Aaamiiin...

Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Ternyata Ini Keuntungan Mudik Setelah Lebaran"