Review Dompet Pria Merk Bogesi
Dompet merupakan salah satu benda wajib yang sering dibawa bepergian, baik oleh pria maupun wanita, anak-anak maupun orang dewasa. Selain berfungsi untuk tempat menyimpan uang, dompet juga biasa digunakan untuk menyimpan dokumen penting lainnya, seperti ktp, sim, stnk dan lain-lain.
Harga dompet yang ada di pasaran berbeda-beda, tergantung dari ukuran, bentuk, merk dan juga bahan yang digunakan. Semakin berkualitas suatu dompet, maka semakin mahal harganya.
Selera setiap orang ketika ingin memilih dompet pun berbeda, ada yang suka dengan dompet berukuran besar, ada yang suka dengan dompet yang memiliki banyak kantong dan ada yang suka dengan dompet yang lebih simpel.
Kali ini melalui artikel singkat, saya ingin sedikit review sebuah dompet yang saya beli melalui salah satu toko online Shopee.
Harga Dompet Terjangkau
Dompet dengan merk Bogesi ini saya beli dengan harga Rp. 71.900 + Rp. 9.000 (ongkir JNE reguler). Alasan saya memilih dompet ini, karena saya suka dengan dompet yang punya banyak kantong didalamnya. Selain itu juga ukurannya tidak terlalu besar dan masih muat di kantong celana jeans. Harganya juga terjangkau.
Jenis Bahan Dompet
Dompet ini terbuat dari bahan yang umum digunakan, yakni kalep, yang mudah sobek dan cenderung licin, makanya harganya pun tidak terlalu mahal. Lain cerita kalau bahannya terbuat dari kulit asli, mungkin harganya bisa mencapai sekitar Rp. 300.000an lebih.
Tersedia Banyak Kantong
Didalamnya juga terdapat sebuah kantong dengan resleting untuk menyimpan uang koin. Sayangnya tempat utama untuk meyimpan uang kertas hanya satu saja, padahal kalau ditambahkan lagi dengan menggunakan resleting, tentu lebih bagus lagi. Wajar sih, mengingat harganya yang murah.
Tampilannya Wah
Jika dilihat secara sepintas, tampilannya seperti dompet ekslusif yang mahal, karena tampilannya memang memukau, apalagi bagi yang suka dengan dompet yang banyak kantong didalamnya, tentu kita tidak bingung ketika ingin menyimpan banyak kartu dan dokumen lainnya, seperti kartu atm, kartu kredit, kartu nama dan lain-lain).
Nah bagi Anda yang masih bingung ingin membeli dompet berkualitas dengan harga terjangkau, dompet ini tentu bisa menjadi pertimbangan bagi Anda.
Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Review Dompet Pria Merk Bogesi"